Profil Yayasan

Profil Yayasan Bathara Indonesia

YAYASAN BATHARA INDONESIA (YBI) adalah lembaga milik Umat / Masyarakat yang dapat mengangkat kaum Yatim dan Dhuafa dengan Zakat, Infaq, dan Shadaqoh.

Yayasan Bathara Indonesia didirikan pada tanggal 28 Oktober 2016

Visi
Yayasan Bathara Indonesia Terwujudnya masyarakat kreatif yang berdaya melalui Pelayanan, Pembelaan, Pemberdayaan dengan Sosial Sistem yang Berkeadilan

Misi
Yayasan Bathara Indonesia Memfasilitasi Kemandirian Masyarakat, Menjadi Gerakan Masyarakat yang Mendorong Perubahan, Mengkokohkan Peran Pelayanan Pembelaan dan Pemberdayaan

Tujuan Yayasan Bathara Indonesia adalah
MENINGKATKAN KESADARAN MASYARAKAT UNTUK HIDUP SEHAT, KREATIF DAN KESEJAHTERAAN BAGI KAUM DHUAFA

Latar belakang :
Kelahiran Yayasan Bathara Indonesia diawali dari Paguyuban yang selalu meningkatkan jiwa jiwa sosial terhadap lingkungan dan juga banyak berjumpa dengan masyarakat berbagai kalangan, baik itu keluarga menengah keatas maupun keluarga menengah kebawah. Maka digagaslah sebuah management galang bersama dengan siapa saja yang perduli terhadap nasib Masyarakat yang tidak mampu / Dhuafa.

Badan hukum
🔰Akte Notaris Lutfi Buruan SH.No.25 tanggal 28 Oktober 2016
🔰 SK Menkumham RI
Nomor AHU-0042535-AH.01.04.Tahun 2016
🔰NPWP.80.784.281.0-416.000

Program Kerja Umum
1⃣ Bidang Pendidikan Sosial
2⃣ Bidang Kemanusiaan
3⃣ Bidang Pendidikan Keagamaan

Rekening a/n Yayasan Bathara Indonesia
Mandiri 155-0007409009
BCA 3450285551